Wakil Bupati Balangan, H. Akhmad Fauzi, menyampaikan apresiasi atas sikap seluruh fraksi DPRD yang pada prinsipnya menerima dan mendukung pengajuan 12 Raperda tersebut untuk dilanjutkan ke tahap pembahasan. |
Wakil Bupati Balangan, H. Akhmad Fauzi, menyampaikan apresiasi atas sikap seluruh fraksi DPRD yang pada prinsipnya menerima dan mendukung pengajuan 12 Raperda tersebut untuk dilanjutkan ke tahap pembahasan.
Ia menilai, keselarasan pandangan antarfraksi mencerminkan bahwa raperda yang diusulkan telah disusun secara matang dan selaras dengan kebutuhan serta kondisi daerah.
“Keselarasan pandangan dari seluruh fraksi menjadi indikator bahwa raperda yang diajukan telah disusun sesuai dengan kebutuhan dan kondisi daerah,” ujarnya.
Lebih lanjut, Wakil Bupati menyampaikan terima kasih kepada seluruh fraksi DPRD atas kesamaan persepsi yang terbangun. Ia berharap, 12 Raperda tersebut nantinya dapat menjadi landasan hukum yang kuat dalam mendorong pembangunan daerah sekaligus meningkatkan kesejahteraan masyarakat Kabupaten Balangan.
Ia juga menegaskan komitmen pemerintah daerah untuk mempercepat proses pembahasan raperda. Seluruh jajaran eksekutif, kata dia, telah diarahkan agar siap dan aktif mendampingi DPRD selama pembahasan berlangsung, termasuk melakukan penyempurnaan apabila diperlukan.
“Pemerintah daerah siap berkolaborasi secara maksimal agar pembahasan raperda berjalan efektif dan menghasilkan regulasi yang berkualitas,” tegasnya.(Rilis)