Breaking News
Loading...

Legislator Balangan dukung peningkatan layanan RSUD Datu Kandang Haji

Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Balangan Saiful Arif

BALANGAN
, kalimantanprime.com - Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Balangan Saiful Arif mendukung upaya peningkatan mutu pelayanan dan kepuasan pasien melalui ekspose yang dilakukan oleh Badan Perencanaan Pembangunan, Riset dan Inovasi Daerah (Bapperida) setempat.

“Kita sangat mendukung peningkatan layanan terhadap rumah sakit kita ini, dan kita mengapresiasi langkah pemerintah menggelar kajian penyempurnaan sistem pelayanan kesehatan di RSUD Datu Kandang Haji,” kata Saiful Arif di Balangan, Kamis.

Menurut Saiful Arif hal tersebut merupakan suatu langkah penting dan nyata demi perbaikan, serta peningkatan pelayanan kesehatan kepada masyarakat Kabupaten Balangan.

Legislator dari Demokrat tersebut berharap hasil kajian yang telah dilakukan dapat memberikan solusi yang komprehensif tidak hanya jangka panjang, tetapi juga jangka pendek dan menengah. 

Saiful juga menyoroti sejumlah kendala yang dihadapi oleh rumah sakit yang sering terjadi, seperti keterbatasan sarana dan prasarana serta ketentuan BPJS yang memengaruhi kondisi keuangan harus menjadi perhatian bersama.

Menurut Saiful Arif keterbatasan sarpras dan regulasi BPJS memang menjadi tantangan tersendiri bagi RSUD Balangan, dampaknya tentu berimbas pada kualitas pelayanan kepada masyarakat dan harus segera ada langkah nyata dari pemda setempat.

Saiful menambahkan ekspose pendahuluan ini menjadi sarana penting untuk memaparkan hasil awal penelitian dan menghimpun masukan dari berbagai pihak terkait, nanti masukan yang diterima akan menjadi bahan penyempurnaan dalam laporan akhir kajian kualitas pelayanan RSUD Datu Kandang Haji.

“Saiful Arif meminta kepada rumah sakit dan instansi terkait agar dapat menindaklanjuti berbagai kendala dan keluhan masyarakat, agar pelayanan kesehatan di Balangan semakin baik,” ujarnya.( Rilis) 

Lebih baru Lebih lama