Breaking News
Loading...

Ketua DPRD Balangan Apresiasi Tabligh Akbar Ustadzah Halimah Alaydrus

Ketua DPRD Kabupaten Balangan, Hj. Linda Wati, menyampaikan apresiasi atas pelaksanaan Tabligh Akbar yang menghadirkan Ustadzah Halimah Alaydrus dan digelar di Masjid Al Akbar Balangan, Sabtu (3/1/2026). 

PARINGIN
, kalimantanprime.com – Ketua DPRD Kabupaten Balangan, Hj. Linda Wati, menyampaikan apresiasi atas pelaksanaan Tabligh Akbar yang menghadirkan Ustadzah Halimah Alaydrus dan digelar di Masjid Al Akbar Balangan, Sabtu (3/1/2026). Kegiatan tersebut diselenggarakan oleh Pemerintah Kabupaten Balangan dalam rangka memperingati peristiwa Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW.

Menurut Linda Wati, kegiatan keagamaan ini memiliki nilai positif dalam memperkuat dakwah Islam, menebarkan nilai-nilai kebaikan, serta mempererat ukhuwah Islamiyah di tengah masyarakat Kabupaten Balangan. Ia menilai Tabligh Akbar menjadi sarana penting untuk memperkokoh nilai keislaman sekaligus kebersamaan umat.

Tabligh Akbar bertema “Wanita yang Dirindukan Surga” itu mendapat sambutan luar biasa dari masyarakat. Ribuan jemaah muslimah tampak memadati Masjid Al Akbar Balangan untuk mengikuti tausiyah yang disampaikan Ustadzah Halimah Alaydrus. Antusiasme jemaah tidak hanya datang dari Balangan, tetapi juga dari sejumlah daerah di luar kabupaten.

“Tabligh Akbar bersama Ustadzah Halimah Alaydrus dihadiri ribuan jemaah muslimah, tidak hanya dari Kabupaten Balangan, tetapi juga dari daerah lain,” ujar Linda Wati kepada awak media, Minggu (4/1/2026).

Ia menambahkan, tingginya antusiasme masyarakat sudah terlihat sejak pagi hari, di mana banyak jemaah telah memadati area Masjid Al Akbar sebelum kegiatan dimulai. Setiap pelaksanaan Tabligh Akbar yang menghadirkan Ustadzah Halimah Alaydrus, menurutnya, selalu mendapat sambutan besar dari masyarakat.

Dalam pelaksanaannya, panitia mengimbau para jemaah muslimah yang hadir untuk mengenakan busana muslim berwarna hitam serta membawa alas duduk masing-masing. Selain itu, demi menjaga kekhusyukan acara, jemaah juga diminta tidak mengambil foto maupun video selama kegiatan berlangsung.(Rilis) 

Lebih baru Lebih lama