KANDANGAN, kalimantanprime.com – Pembalap muda asal Kalimantan Selatan (Kalsel), Ahmad Susilo, sukses menorehkan prestasi membanggakan dengan memastikan diri sebagai juara umum Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Motocross 2025 di kelas 65cc Novice.
Remaja yang akrab disapa Silo ini tampil konsisten sepanjang musim dan hampir tak pernah membuat kesalahan. Dari delapan seri yang sudah dijalani, Silo selalu finis di podium. Poin sempurna yang dikumpulkannya membuat gelar juara nasional tak lagi bisa terkejar, meski masih menyisakan satu seri final.
Babak pamungkas Kejurnas Motocross 2025 akan digelar pada 8–9 November 2025 di Sirkuit Bantir, Bandungan, Sumowono, Kabupaten Semarang, Jawa Tengah.
“Ikut Kejurnas di Semarang nanti, saya tetap semangat dan siap menghadapi semua lawan. Targetnya tentu podium satu,” ujar Silo dengan penuh percaya diri.
Pembalap belia dari tim CV Silo 86 itu juga memiliki ambisi untuk melangkah ke kancah internasional. “Saya ingin terus ikut kejuaraan di luar negeri seperti Malaysia dan Thailand,” tambahnya.
Crew CV Silo 86, Saidi Alghifari, turut memberikan apresiasi atas dedikasi dan semangat tinggi Silo sepanjang musim.
“Silo sudah menjalani delapan seri dan selalu meraih poin penuh, termasuk di Wonosobo, Salatiga, dan sejumlah sirkuit di Pulau Jawa. Untuk grand final di Semarang, target kami tetap podium satu, karena posisi poinnya sudah sangat aman,” jelas Katul, sapaan akrab Saidi Ghifari.
Ia menegaskan bahwa timnya berkomitmen membina talenta muda berbakat di dunia motocross. “Kami ingin mereka tidak hanya unggul di level nasional, tapi juga siap tampil di ajang internasional seperti di Thailand, Malaysia, atau Brunei,” ujarnya.
Sementara itu, mekanik tim Silo 86, Iko, memastikan segala persiapan telah matang jelang seri terakhir. Dengan performa gemilang sepanjang musim, Silo kini menjadi salah satu pembalap muda paling menjanjikan di ajang motocross nasional.
“Kami sudah menyiapkan motor dan performa mesin sejak sepekan sebelumnya. Semua agar tidak ada kendala saat balapan berlangsung. Target kami, motor tetap prima dan pembalap bisa fokus mengejar podium,” pungkasnya. (Tim)

