![]() |
Wakil Gubernur Kalimantan Selatan Hasnuryadi Sulaiman berfoto bersama Menteri Koordinator Bidang Perekonomian RI Airlangga Hartarto. |
JAKARTA, kalimantanprime.com – Wakil Gubernur Kalimantan Selatan Hasnuryadi Sulaiman menghadiri Rapat Koordinasi Nasional Tim Percepatan Akses Keuangan Daerah (Rakornas TPAKD) Tahun 2025 yang digelar di Ballroom Dana Rote, Balai Kartini, Jakarta, Jumat (10/10/2025).
Kegiatan yang diinisiasi Otoritas Jasa Keuangan (OJK) tersebut mengusung tema “Memperkuat Ketahanan Ekonomi Nasional Melalui Peningkatan Akses Keuangan Daerah.” Acara dihadiri jajaran kementerian dan lembaga terkait, para kepala daerah dari seluruh Indonesia, serta pimpinan TPAKD tingkat provinsi dan kabupaten/kota.
Dalam kesempatan itu, Wali Kota Banjarmasin Muhammad Yamin HR menerima TPAKD Award 2025 atas keberhasilan Kota Banjarmasin dalam mendorong inklusi dan literasi keuangan di daerahnya. Penghargaan tersebut menjadi bukti nyata komitmen Pemerintah Kota Banjarmasin dalam memperluas akses layanan keuangan formal bagi masyarakat, khususnya pelaku UMKM dan sektor usaha produktif.
Wakil Gubernur Kalsel Hasnuryadi Sulaiman menyampaikan apresiasinya atas capaian tersebut. “Kami bangga karena Kalimantan Selatan, khususnya Kota Banjarmasin, terus berkomitmen mendukung program inklusi keuangan nasional. Ini sejalan dengan upaya kita memperkuat ketahanan ekonomi daerah dan kesejahteraan masyarakat,” ujarnya usai acara.
Rakornas TPAKD 2025 juga menjadi momentumpenting peluncuran Roadmap TPAKD 2026–2030,yang memuat arah strategis baru dalam memperkuat sinergi antara pemerintah daerah, OJK, dan lembaga jasa keuangan.( Rilis)